MotoGP 2022: Rebut Juara Dunia, Francesco Bagnaia Akui Beruntung

| Senin, 07/11/2022 23:15 WIB
MotoGP 2022: Rebut Juara Dunia, Francesco Bagnaia Akui Beruntung Francesco Bagnaia (Juara Dunia MotoGP 2022). (Foto: MotoGP)

RADARBANGSA.COM - Pembalap tim Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia mengakui kalau dirinya beruntung bisa menjadi juara MotoGP 2022. Ia bersyukur karena dikelilingi orang-orang terbaik yang bisa membantunya meraih juara dunia MotoGP 2022.

Pecco, sapaan akrabnya, tidak menyangka dapat menyaingi Fabio Quartararo yang sebelumnya memimpin klasemen sementara MotoGP 2022. Pembalap asal Italia itu berhasil merebut sejumlah kemenangan dan menyalip poin Quartararo hingga berselisih 23 poin.

MotoGP Valencia sebagai seri penutup yang digelar pada Minggu, 6 November 2022 lalu menjadi balapan spesial bagi Bagnaia. Meskipun gagal merebut podium, poin Bagnaia tak mampu dikejar Quartararo yang hanya finis di posisi ke-4.

Dia menutup musim dengan raihan 265 poin, unggul 17 angka dari Fabio Quartararo yang finis keempat di Sirkuit Ricardo Tormo. Pecco menilai bahwa semua perjalanannya bersama tim-tim yang pernah dibelanya sangat membantunya berkembang untuk menjadi juara MotoGP 2022.

"Saya juga harus mengatakan bahwa saya beruntung memiliki kesempatan untuk melakukannya (juara MotoGP). Memang benar bahwa saya melakukan yang terbaik untuk mencapainya, tetapi pada saat yang sama saya juga beruntung dikelilingi oleh orang-orang terbaik yang pernah saya temui," kata Bagnaia dilansir dari Speedweek, Senin, 7 November 2022.

Berbagai catatan manis pun diukir oleh Pecco dengan gelar juara MotoGP 2022-nya. Yang pertama, dia mengakhiri puasa gelar Ducati selama 15 tahun setelah Casey Stoner terakhir kali melakukannya pada 2007 lalu.

Selain itu, pembalap kelahiran Turin tersebut juga merupakan rider Italia pertama yang menjadi juara kelas utama dengan menggunakan motor Italia sejak Giacomo Agostini mencapainya pada 1972 lalu bersama MV Agusta. Lalu, dia juga membawa pulang gelar MotoGP ke Italia sejak Valentino Rossi menggondolnya pada 2009 silam.

Tags : MotoGP 2022 , Francesco Bagnaia , Ducati , Juara Dunia

Berita Terkait