Denmark Open 2023: Fajar/Rian ke Perempatfinal Usai Pulangkan Wakil Inggris

| Jum'at, 20/10/2023 17:42 WIB
Denmark Open 2023: Fajar/Rian ke Perempatfinal Usai Pulangkan Wakil Inggris Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Ganda Putra Bulu Tangkis Indonesia). (Foto: PBSI)

RADARBANGSA.COM - Pasangan ganda putra bulu tangkis Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melenggang ke babak perempatfinal ajang Denmark Open 2023. Menghadapi pasangan asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy, Kamis, 19 Oktober 2023 waktu setempat, Fajar/Rian bermain sengit hingga tiga gim dengan skor akhir, 19-21, 21-19 dan 21-19.

Usai lolos ke perempatfinal, Fajar/Rian mengatakan bahwa kunci kemenangan kali ini adalah komunikasi. Mereka mengaku saling mengingatkan hingga pertandingan selesai.

"Kunci kemenangan kami adalah komunikasi yang terus dijaga. Kami terus saling mengingatkan dan meyakinkan di setiap poinnya," kata Rian dilansir dari antaranews, Jumat, 20 Oktober 2023.

Fajar/Rian menilai, kepercayaan diri dari pasangan Inggris itu tinggi lantaran mereka unggul 3-2 dalam rekor pertemuan keduanya sejauh ini. "Tidak mudah kami memenangkan pertandingan hari ini. Lawan bermain sangat baik dan mereka sangat percaya diri karena mungkin melihat unggulnya rekor pertemuan mereka atas kami," kata Fajar.

Lebih lanjut disampaikannya, Lane benar-benar tampil dominan dan memegang ritme permainan dengan baik, di hampir semua gim, utamanya di gim pertama. "Ben (Lane) benar-benar bisa mengatur ritme permainan sehingga menyulitkan kami," tuturnya.

Tags : Denmark Open 2023 , Fajar/Rian , Perempatfinal , Indonesia

Berita Terkait