Top 5 Handphone dengan Pengiriman Terbesar di Indonesia

| Jum'at, 19/08/2022 16:10 WIB
Top 5 Handphone dengan Pengiriman Terbesar di Indonesia Seri Samsung Galaxy A73. (Foto: priceponycoid)

RADARBANGSA.COM – Indonesia sudah lama menjadi pasar elektronik terbesar di Asia Tenggara (South East Asia/SEA) dengan dengan pangsa pasar sebesar 37 persen.

Terbaru, pada Kurtal II 2022 pengiriman smartphone di Indonesia tercatat sebesar 9,1 juta unit. Firma riset pasar Canalys mencatat Top 5 besar pabrikan ponsel di Indonesia untuk kuartal II-2022.

Mengutip Selular, ini dia 5 Top Handphone yang menguasai pengiriman di Indonesia:

 

  1. Samsung
  2. Vivo (19 persen)
  3. Oppo (18 persen)
  4. Xiaomi (16 persen), dan
  5. Transsion (13 persen).


Canalys masih mencatat Samsung menjadi penguasa nomor satu di Indonesia mengalahkan Vivo, Oppo, Samsung, dan Transsion.

Yang menarik, untuk pertama kalinya, nama Transsion berhasil masuk menempati posisi paling bontot alias kelima dalam top 5 vendor di Indonesia.

Transsion sendiri adalah perusahaan induk dari merek ponsel seperti Tecno dan Infinix. Menurut laporan Canalys, Transsion berhasil menembus posisi kelima berkat dorongan branding yang kuat dari ponsel Infinix, khususnya dengan seri Infinix Hot. Seri Infinix Hot berhasil menarik konsumen, dengan harga ponsel yang mereka jual di kisaran harga di bawah 200 dollar AS (sekitar Rp 2,9 juta).

Dengan masuknya Transsion, ini sekaligus mendepak Realme dari daftar 5 vendor ponsel terbesar di Indonesia pada kuartal II-2022 ini.

Sebagai perbandingan, pada kuartal II-2021 (year-on-year/YoY), Realme masih menempati posisi keempat dalam top 5 vendor smartphone di Indonesia, dengan 12 persen pangsa pasar.

Tags : Ponsel , Handphone , Samsung

Video Terkait