Liga Italia: Juventus Menang Telak Atas Udinese, Allegri Tak Mau Jemawa

RADARBANGSA.COM - Juventus mengawali kompetisi Liga Italia Serie A musim 2023/2024 dengan meraih kemenangan telak 3-0 atas tuan rumah Udinese, Senin, 21 Agustus 2023 dini hari WIB. Namun, pelatih Juventus Massimiliano Allegri tak mau jemawa.
Tiga gol kemenangan Juventus dicetak oleh Federico Chiesa pada menit kedua, Dusan Vlahovic lewat eksekusi penalti pada menit ke-20, dan ditutup gol Adrien Rabiot pada masa injury time babak pertama.
Setelah pertandingan usai, Massimiliano Allegri mengatakan Juventus masih dalam proses adaptasi dengan pendekatan gaya bermain yang baru diusungnya. Namun, dirinya menyoroti performa timnya saat unggul dan kemudian mengendurkan permainan pada babak kedua.
"Ada dua area di mana kami perlu meningkatkan diri. Di babak kedua, kami harus lebih banyak bergerak dan mengontrol bola, meskipun harus diakui itu sangat panas," kata Allegri kepada DAZN.
Bianconeri musim ini tidak berkompetisi di kancah Eropa. Hal tersebut membuat mereka bekerja keras agar kembali mendominasi Liga Italia musim ini dan kembali tampil di kompetisi Eropa musim depan.
"Tersingkir dari Liga Champions merupakan sebuah kehilangan besar bagi klub ini setelah 12 tahun," ujar Allegri.
"Kami akan merindukannya. Saya tidak akan menyangkalnya, karena semua orang mengatakan bermain sekali seminggu adalah sebuah keuntungan, tetapi kami menikmati bermain melawan tim-tim terbaik di Eropa."
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Diogo Jota Meninggal Dunia, Liverpool Abadikan Nomor Punggung 20
-
MUI Jatim Dukung Fatwa Haram Sound Horeg Ponpes Pasuruan
-
Polemik Keserentakan Pemilu, Jazilul Fawaid Usulkan Kepala Daerah Dipilih DPRD
-
Bahas Revisi UU Kehutanan, Komisi IV: Perusahaan Wajib Rehabilitasi Kawasan Hutan
-
Novak Djokovic Melaju ke Babak Ketiga Wimbledon