Menkeu Harapkan LPEI Dapat Tingkatkan Ekspor Nasional

| Kamis, 02/01/2020 13:02 WIB
Menkeu Harapkan LPEI Dapat Tingkatkan Ekspor Nasional Menteri Keuangan, Sri Mulyani (foto: Cahyo/kemenkeugoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM – Menteri Keuangan (Menkeu) resmi melantik Daniel James Rompas sebagai Direktur Eksekutif Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI). Dalam kesempatan yang sama, Sri Mulyani juga melantik Rijani Tirtoso sebagai anggota Dewan Direktur LPEI.

 

Kepada jajaran Direksi yang baru, Menkeu berharap agar LPEI menjadi lembaga yang mampu berkontribusi bagi peningkatan ekspor nasional. 

 

“Saya berharap LPEI dapat bekerjasama dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dalam mengembangkan bisnis model dan simbol atau kerangka risiko yang bertanggung jawab,” Ujar Sri Mulyani saat siaran pers, Jakarta 30 Desember 2019.

 

Menkeu juga berpesan kepada seluruh direksi agar turut serta memajukan program prioritas pemerintah. Saat ini terdapat lima program prioritas pemerintah, yaitu (i) Sumber Daya Manusia; (ii) Infrastruktur; (iii) Transformnasi Ekonomi; (iv) Simplifikasi Regulasi; serta (v) Reformasi Birokrasi. 

 

“Saya juga berharap LPEI dapat lebih berperan sebagai partner bagi lembaga keuangan lain, sebagai credit enhancerfasilitator, akselerator, agregator maupun sebagai arranger dengan tetap mengedepankan prinsip Good Corporate Governance, manajemen risiko yang baik dan 

kehati-hatian, efisien dan efektif serta dengan didukung oleh corporate culture yang transparan, akuntabel dan kompetitif”, terang Menkeu.

 

Dalam pidatonya, Menkeu mengatakan LPEI memiliki peranan penting terhadap Usaha Mikro, Kecil, Menengah (UMKM). Sebagaimana diketahui, pemerintah di tahun ini meletakkan UMKM sebagai prioritas dari transformasi ekonomi Indonesia melalui berbagai program, seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR), subsidi bunga. Dengan ini LPEI juga harus bisa mendorong UMKM untuk mampu melakukan ekspor secara kompetitif.

Tags : LPEI , Menkeu , Ekspor

Berita Terkait