Harga Biodiesel Naik Rp 9.505 Per Desember

| Minggu, 06/12/2020 13:37 WIB
Harga Biodiesel Naik Rp 9.505 Per Desember Biodiesel B40 B30 (Doc: ESDM)

RADARBANGSA.COM - Pemerintah menetapkan Harga Indeks Pasar Bahan Bakar Nabati (HIP BBN) Jenis Biodiesel yang dicampurkan ke dalam bahan bakar minyak sebesar Rp9.505/liter di Bulan Desember.

Angka ini naik Rp176/liter dari bulan sebelumnya, yaitu Rp9.329/liter.

"Besaran ini belum termasuk biaya ongkos angkut di masing-masing titik serah," kata Kepala Biro Komunikasi, Layanan Komunikasi Publik dan Kerja Sama (KLIK) Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Agung Pribadi di Jakarta, Sabtu 5 Desember 2020.

Selain biaya ongkos yang besaran maksimalnya diatur, sambung Agung, besaran HIP disusun berdasarkan formula dari besaran konversi Crude Palm Oil (CPO) menjadi Biodiesel sebesar USD85/MT dengan faktor konversi sebesar 870 kg/m3.

"Ini tertuang dalam Kepmen ESDM No. 182 K/10/MEM/2020 yang dikeluarkan pada bulan September lalu," jelasnya.

Ketentuan HIP BBN jenis Biodiesel ini efektif berlaku mulai tanggal 1 Desember 2020. HIP BBN sendiri ditetapkan setiap bulan dan dilakukan evaluasi paling sedikit 6 bulan sekali oleh Direktur Jenderal EBTKE.

Tags : Harga Biodiesel Desember , HIP BBN

Berita Terkait