IHSG Ambles ke Posisi 5.900 di Sesi Siang Hari

| Rabu, 14/07/2021 13:30 WIB
IHSG Ambles ke Posisi 5.900 di Sesi Siang Hari IHSG (Foto: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Di akhir sesi I, IHSG terkoreksi cukup dalam sebesar 0,84 persen atau 50 poin menjadi 5.961 dari sesi pembukaan di level 6.008.

Terpantau indeks sempat menyentuh level tertinggi 6.013 dan di level terendah 5.948. Sebanyak 135 menguat, 338 emiten melemah dan 152 emiten stagnan. 

Mayoritas investor asing tercatat membeli saham dengan nilai pembelian nett Rp21,78 miliar dengan volume 541.475 lot. Saham yang paling banyak dibeli oleh investor asing yaitu INCO, ITMG, ICBP, HRUM, BBRI. 

Seluruh sektor melemah kecuali sektor teknologi yang menguat 0,68 persen menjadi 10.862. Untuk sektor yang melemah kesehatan -0,21 persen menjadi 1.435, industri dasar -0,75 persen menjadi 1.158, transportasi -0,16 persen menjadi 1.000.

Kemudian keuangan -1,25 persen menjadi 1.310, sektor aneka industri -1,84 persen menjadi 918, sektor energi -0,04 persen menjadi 723, sektor properti -0,89 persen menjadi 776, sektor infrastruktur -0,14 persen menjadi 873.

Dari indeks Kompas100, emiten yang menjadi top gainer adalah ITMG menguat 3,48 persen, BFIN 2,48 persen, JSMR 2,06 persen, INDY 1,98 persen, BRIS 1,75 persen. Sementara yang bergerak stabil adalah SCMA, ANTM, TBLA, MEDC, SMBR.

Kemudian lima emiten yang melemah paling dalam yaitu LPPF -5,86 persen, PWON -5,12 persen, TKIM -4,32 persen, APLN -3,85 persen, AALI -3,64 persen.

Tags : IHSG , IHSG Siang , IHSG Sesi I