Holding Rumah Sakit akan Digabung dengan Holding Farmasi

| Selasa, 23/08/2022 10:43 WIB
Holding Rumah Sakit akan Digabung dengan Holding Farmasi RS Pertamina Jaya (Doc: Isti

RADARBANGSA.COM - Pemerintah berencana melakukan penggabungan Holding Rumah Sakit BUMN dengan Holding BUMN Farmasi.

Hal itu dikonfirmasi oleh Direktur Utama PT Bio Farma (Persero) Honesti Basyir yang mengatakan penggabungan untuk mendukung program ketahanan kesehatan nasional.

"Rencana penggabungan Holding Rumah Sakit BUMN dengan Holding BUMN Farmasi dalam rangka melengkapi ekosistem kesehatan," ujar Honesti dikutip, Selasa 23 Agustus 2022.

Meskipun Holding BUMN Farmasi sudah memiliki elemen-elemen layanan kesehatan secara lengkap seperti klinik, tapi Holding tersebut belum memiliki rumah sakit.

"Saya mengatakan, Holding BUMN Farmasi ini lebih di sisi pemasok seperti obat, vaksin dan alat kesehatan. Sedangkan di layanan kesehatan, kita harus memperkuat hal tersebut apakah itu rumah sakit atau klinik," ujar Dirut Bio Farma tersebut.

Rencana penggabungan Holding BUMN Farmasi dengan Holding Rumah Sakit BUMN, kemungkinan juga akan mengubah nama holding.

Penggabungan holding farmasi dan rumah sakit BUMN ini juga merupakan penugasan dari pemerintah. Pemerintah sendiri memiliki tiga program dengan salah satu program yakni ketahanan kesehatan nasional.

Tags : RS , Holding , Farmasi