Garuda Indonesia Buka Lagi Rute Penerbangan Melbourne

| Senin, 10/10/2022 10:53 WIB
Garuda Indonesia Buka Lagi Rute Penerbangan Melbourne Maskapai Garuda Indonesia (foto: tiket.com)

RADARBANGSA.COM - Maskapai Pelar Merah Garuda Indonesia Tbk. akan mengoperasikan kembali rute Jakarta - Melbourne pada 23 November 2022 mendatang.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menjelaskan rute Jakarta - Melbourne tersebut nantinya akan dilayani dengan menggunakan pesawat Airbus A330-300 yang berkapasitas 251 penumpang.

“Perseroan akan mengoperasikan penerbangan ini sebanyak dua kali setiap pekan,” kata Irfan, dikutip Senin 10 Oktober 2022.

Alasan maskapai melakukan penambahan penerbangan pasca melihat potensi pasar dan tingkat permintaan dari Australia yang tumbuh di tengah transisi masa pandemi Covid-19 menuju situasi endemi

Rute ini, jelasnya, melengkapi rute Sydney - Denpasar (pulang-pergi/PP) yang sebelumnya telah kembali beroperasi lebih dahulu.

“Peluang pasar ini yang kami yakini akan terus meningkat sejalan dengan berbagai relaksasi perjalanan antar negara yang mulai diterapkan serta upaya peningkatan alat produksi yang terus kami optimalkan," tandas Irfan.

Tags : Garuda Indonesia , Melbourne

Berita Terkait