Catat! Per 1 Maret Harga Pertamax cs Naik

RADARBANGSA.COM - Harga BBM Pertamax di wilayah Jabodetabek (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi) naik mulai 1 Maret 2023. Harga Pertamax naik Rp500 per liter dari Rp12.800 menjadi Rp13.300 per liter.
Sebagaimana dikutip dari laman Pertamina, Selasa, 28 Februari 2023, harga Pertamax di wilayah Jabodetabek, Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur serentak naik menjadi Rp13.300 per liter.
Kemudian harga Pertamax Turbo juga naik Rp 250/liter di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur. Pertamax Turbo dijual menjadi Rp 15.100/liter dari sebelumnya Rp 14.850/liter.
Di sisi lain, harga Dexlite turun Rp 1.200/liter. Dexlite di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur kini lebih murah menjadi Rp 14.950/liter dari sebelumnya Rp 16.150/liter.
Pertamina Dex juga turun Rp 1.000/liter. Kini Pertamina Dex di DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur menjadi Rp 15.850/liter dari sebelumnya Rp 16.850/liter.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Begini Alasan Gubernur Koster Tolak Usulan DPRD Bali Legalisasi Sabung Ayam
-
Semester I Tahun 2025, Nilai Transaksi Ekspor Kota Tangerang Tembus USD 3,6 Miliar
-
Syaiful Huda Ingatkan Kemenhub Tak Gegabah Naikan Tarif Ojol
-
Delapan Koleksi Bersejarah NTB Kembali ke Tanah Air Usai Pameran Internasional di Arab Saudi
-
Sekolah Rakyat Mojokerto Resmi Beroperasi Mulai 14 Juli