Pembekalan Kader PKB se-Babel, Hanif Dhakiri: Bersikaplah Sebagai Partai Besar

| Minggu, 04/11/2018 09:13 WIB
Pembekalan Kader PKB se-Babel, Hanif Dhakiri: Bersikaplah Sebagai Partai Besar Pembekalan dan Bimtek Caleg PKB se-Bangka Belitung. doc. istimewa.

PANGKAL PINANG, RADARBANGSA.COM- Sekertaris Jenderal Dewan Pengurus Pusat Partai Kebangkitan Bangsa (DPP PKB), M. Hanif Dhakiri menghadiri acara pembekalan dan bimtek Calon Legislatif se Bangka Belitung di Hotel Grand Villa, Pangkal Pinang, Sabtu-Minggu, 3-4 November 2018.

Pada kesempatan itu, Hanif Dhakiri bercerita tentang sejarah ideologi berdirinya PKB. Ia juga meminta kepada kader PKB se-Babel untuk selalu percaya diri, bersikaplah sebagai partai besar.

"Dilihat dari sejarahnya, maka PKB ini adalah pertai besar, baik secara sosioligis maupun historis. karena itu saya minta kepada caleg PKB di Babel, bersikaplah dan bertindaklah anda sebagai partai besar, harus percaya diri," kata Hanif.

PKB kata Hanif Dhakiri mewarisi tradisi dan pemikiran Nahdlatul Ulama. Ia menyarankan kader dalam menyerap aspirasi, mengawal kepentingan masyarakat didasarkan pada kekuatan PKB, warisan NU dan visi-misi untuk bangsa dan negara.

Selain itu, Hanif juga memaparkan hasil dari sejumlah lembaga survei, dimana PKB berada pada posisi ketiga pada Pemilu 2019. Meski demikian, ia meminta kader tidak terlena tapi benar-benar bekerja untuk memenuhi ekspektasi dari survei.

"Oleh karena itu, kita harus bahu membahu, kerja keras sekeras-kerasnya, sekuat-kuatnya, untuk memastikan PKB ini memenuhi ekspektasi dari survei-survei yang ada," pinta Hanif.

Tags : Pembekalan , Bimtek , PKB , Hanif Dhakiri

Berita Terkait