Menlu Retno: WNI di Provinsi Hubei Bergerak Menuju Lokasi Penjemputan di Wuhan

| Minggu, 02/02/2020 13:57 WIB
Menlu Retno: WNI di Provinsi Hubei Bergerak Menuju Lokasi Penjemputan di Wuhan Menlu Retno Marsudi, Menkes Terawan dan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat memberikan pengarahan kepada penjemput WNI (foto: Setkabgoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Pemerintah Indonesia melakukan penjemputan kepada Warga Negara Indonesia (WNI) yang berada di Provinsi Hubei, Cina. Penjemputan ini merupakan dampak merebaknya wabah virus corona yang menerjang Kota Wuhan, Cina.

Dalam sambutannya, Menteri Luar Negeri (Menlu), Retno Marsudi, menyampaikan bahwa WNI yang berada di beberapa titik di Provinsi Hubei sudah mulai bergerak menuju Wuhan dari beberapa titik.

“Satu titik yang berada di kota Enshi yang jaraknya adalah 542 KM, Jingzhou jaraknya 222 KM. Ini jarak dari airport Wuhan. Kemudian Huangshi jaraknya 100 KM, Xianning jaraknya 98 KM dan juga Wuhan itu sendiri dimana ada 5 titik,” ujar Menlu Retno Marsudi di Bandara Soekarno Hatta, Sabtu 1 Februari 2020.

Untuk diketahui, jumlah WNI yang akan kembali dengan tim penjemput adalah 245 plus 5 tim aju yang sudah ada di lapangan dari sejak kemarin ikut pulang untuk menjalankan protokol kesehatan.

“Jadi jumlah yang akan naik dari Wuhan adalah 250,” tambah Menlu. Kepada Tim Penjemput, Menlu menyampaikan pesar agar tetap semangat, semua harus semangat, dan harus sehat. “Insyallah kita akan terus diberkahi kesehatan,” ujar Retno

Tags : Virus Corona , WNI

Berita Terkait