Gus Sholah Meninggal Dunia, PBNU Hingga Muhammadiyah Berduka

| Minggu, 02/02/2020 22:27 WIB
Gus Sholah Meninggal Dunia, PBNU Hingga Muhammadiyah Berduka KH. Salahudin Wahid atau Gus Sholah (foto istimewa)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Innalillahi wainna ilaihi raji’un. Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng Jombang, KH. Salahuddin Wahid atau yang akrab disapa Gus Sholah meninggal dunia, Minggu, 2 Februari 2020 malam.

Gus Sholah meninggal di usia 77 tahun dan sebelumnya sempat kritis dan menjalani perawatan di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta.

Putra Gus Solah, Irfan Wahid atau akrab disapa Gus Ipang lewat akun Twitter-nya mengabarkan adik kandung Presiden keempat RI mendiang Abdurrahman Wahid (Gus Dur) itu wafat sekitar pukul 20.55 WIB.

Kepergian untuk selamanya pria yang lahir pada 11 September 1942 di Jombang, Jawa Timur itu pun menimbulkan duka cita di kalangan rakyat Indonesia, bukan hanya Nahdliyin.

Gus Solah memang dikenal sebagai tokoh besar Nahdlatul Ulama. Pengasuh Ponpes Tebuireng itu merupakan putra dari KH Wahid Hasyim, juga cucu dari pendiri NU, Hasyim Asyari.

"Kita kehilangan tokoh panutan. Tokoh yang gigih memperjuangkan martabat kemanusiaan dan hak asasi manusia. Tokoh yang mempimpikan umat agar bersatu. Semoga kita dapat meneruskan perjuangan beliau," ujar Ketua PBNU Robikin Emhas lewat pesan singkatnya.

Bukan hanya dari kalangan nahdliyin, ucapan bela sungkawa pun datang dari PP Muhammadiyah. Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nasir menyampaikannya lewat akun twitter miliknya.

"Innalillahi Wa Innailaihi Roji`un turut berduka cita dan bela sungkawa atas wafatnya Tokoh Bangsa, Ulama Kharismatik kita Kiai Haji Salahudin Wahid (Gus Solah) semoga Alm Husnul Khotimah Aamiin," tulis Haedar.

Tags : NU , Gus Sholah , Meninggal Dunia