Antisipasi Cuaca Ekstrem, BMKG, BRIN, BNPB dan Kemenhub Gelar Rakor

| Kamis, 29/12/2022 20:49 WIB
Antisipasi Cuaca Ekstrem, BMKG, BRIN, BNPB dan Kemenhub Gelar Rakor Potensi cuaca ekstrim (BMKG)

RADARBANGSA.COM – Kementerian Perhubungan mengintensifkan koordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) untuk melakukan antisipasi cuaca ekstrem yang terjadi pada musim libur natal dan tahun baru 2023.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, koordinasi tersebut membahas prakiraan cuaca dan rekomendasinya, sebagai bahan rujukan yang sangat penting bagi pengelolaan transportasi yang berkeselamatan, sehingga dapat memberikan alert atau peringatan kepada masyarakat yang melakukan perjalanan.

“Lonjakan penumpang yang tinggi pada libur nataru kali ini dan adanya potensi cuaca ekstrem yang membahayakan keselamatan perjalanan, maka kami akan terus berkoordinasi secara intensif dengan BMKG, BRIN, dan BNPB,” ucap Menhub Budi Karya Sumadi di Jakarta, Kamis, 29 Desember 2022.

Menurut Menhub Budi rekomendasi keadaan cuaca sangat dibutuhkan oleh Kemenhub bersama para pengelola sarana dan prasarana transportasi, untuk mengeluarkan kebijakan di sektor transportasi. Seperti  penerbitan Notice to Airmen (NOTAM) di sektor penerbangan untuk menunda penerbangan, ataupun membatalkan penerbangan. Kemudian, mengeluarkan Surat Persetujuan Berlayar (SPB) di sektor laut dan penyeberangan.

“Rekomendasi ini sangat kami butuhkan untuk memberikan alert atau peringatan kepada masyarakat yang akan melakukan perjalanan,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyampaikan, berdasarkan prakiraan cuaca periode 29 Desember 2022 s.d 1 Januari 2023, terjadi potensi hujan dengan intensitas sedang hingga sangat lebat akan terjadi di wilayah Jabodetabek.

 “Besok (30/12), potensi hujan dengan intensitas lebat hingga sangat lebat akan terjadi di sebagian besar wilayah Jabodetabek. Sementara besok lusa (31/12) dan 1 Januari 2023, intensitas hujan ringan hingga sedang,” ucapnya.

Tags : BMKG , Potensi Hujan , Mitigasi Bencana