Percepat Kepesertaan BPJS Kesehatan Warga Desa, Kemendes PDTT-BPJS Kesehatan Kolaborasi

| Rabu, 30/08/2023 18:07 WIB
Percepat Kepesertaan BPJS Kesehatan Warga Desa, Kemendes PDTT-BPJS Kesehatan Kolaborasi Menteri Desa PDTT Abdul Halim Iskandar (foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) berkolaborasi dengan BPJS Kesehatan mempercepat proses rekrutmen peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), khususnya bagi warga desa di seluruh Indonesia.

Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigasi (Mendes PDTT), Abdul Halim Iskandar atau Gus Halim menyampaikan terima kasih kepada BPJS Kesehatan yang terus pro aktif dalam merektut kepesertaan jaminan Kesehatan tersebut.

“Jadi sebenarnya yang butuh itu kita, tapi yang proaktif BPJS Kesehatan. Saya berterima kasih,” kata Mendes PDTT Abdul Halim Iskandar atau Gus Halim.

Gus Halim-sapaan akrabnya menuturkan, berdasarkan data SDGs Desa, warga desa yang tercatat sebagai peserta BPJS Kesehatan atau asuransi lainnya mencapai 45 juta jiwa. Khusus warga miskin mencapai 2,9 juta jiwa.

“Dana Desa bisa digunakan untuk kegiatan sosialisasi, pendataan dan lain-lain. Namun belum bisa digunakan untuk membayar. Tapi untuk menumpang agar tingkat kepesertaan maka Dana Desa dapat dianggarkan,” tukas Gus Halim.

Tags : Gus Halim , Kemendesa PDTT