Mahasiswa Unsoed Terlindungi BPJS Ketenagakerjaan saat Kuliah Kerja Nyata 2025

RADARBANGSA.COM - Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto kembali menunjukkan komitmennya dalam melindungi mahasiswa dengan mengikutsertakan peserta Kuliah Kerja Nyata (KKN) 2025 dalam program BPJS Ketenagakerjaan.
Langkah tersebut sejalan dengan Peraturan Menteri Ketenagakerjaan Nomor 5 Tahun 2021 tentang Tata Cara Penyelenggaraan Program Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian, dan Jaminan Hari Tua, yang di dalamnya juga mengatur masalah perlindungan jaminan sosial bagi siswa kerja praktik atau KKN.
“Program ini memberikan ketenangan bagi mahasiswa selama menjalankan KKN, dari perjalanan pergi, saat beraktivitas di lokasi, hingga perjalanan pulang,” kata Kepala Bidang Kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Purwokerto Rosalina Agustin dalam rilisnya, Rabu, 8 Januari 2025.
Rosalina juga mengapresiasi langkah Unsoed untuk melindungi peserta KKN melalui program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM). Dengan iuran sebesar Rp16.800 per peserta program ini memberikan manfaat yang signifikan, termasuk perawatan medis tanpa batas biaya sesuai kebutuhan dan santunan kematian hingga Rp42 juta jika terjadi risiko kerja.
"Hal ini akan menjadi bekal penting bagi mereka dalam memahami hak dan kewajiban sebagai pekerja maupun pemberi kerja,” tukasnya.
- 1
- 2
- 3
- 4
- 5
- 6
- 7
- 8
- 9
- 10
-
Kemenag RI Catat 8 Jemaah Calon Haji Wafat, Pastikan Pelayanan Penuh
-
Komisi III DPR RI Apresiasi Polri Tindak 3.326 Kasus Premanisme
-
Indonesia Pastikan Bawa Pulang Satu Gelar Taipei Open 2025
-
Manfaat Rajin Minum Air Putih, Jaga Kesehatan Ginjal
-
Ketidakpastian Ekonomi Global, Menaker Ungkap Kondisi Lapangan Kerja di Indonesia