Dikalahkan China, Tim Dayung Naga Putri Indonesia Rebut Medali Perak

| Sabtu, 25/08/2018 16:25 WIB
Dikalahkan China, Tim Dayung Naga Putri Indonesia Rebut Medali Perak Tim dayung naga putri sukses persembahkan medali perak untuk Indonesia, Sabtu (25/8). (Foto: bolacom)

PALEMBANG, RADARBANGSA.COM - Indonesia belum berhasil menambah perolehan medali emas dalam lanjutan pertandingan Asian Games 2018, Sabtu, 25 Agustus 2018. Namun, semangat para atlet tidak luntur untuk memberikan yang terbaik bagi bangsanya.

Tim dayung naga putri yang bertanding di Danau Jakabaring, Palembang, sukses menyumbang medali perak. Turun pada nomor 200 meter, Indonesia kalah tipis 0,6 detik dari China saat finish.

Perwakilan China menorehkan waktu 56, 161 detik. Sementara, medali perunggu direbut tim dayung dari Korea dengan catatan waktu 56, 851 detik.

Tim dayung putri Indonesia terdiri dari 12 pendayung, diantaranya Alvonsina Monim, Stevani Maysche Ibo, Masripah, Karim Shifa Garnika, Christina Kafolakari, Selvianti Devi Hidayat, Raudani Fitra, Astri Dwijayanti, Fazriah Nurbayan, Ramlan B, Since Lithasova Yom, Ririn Puji Astuti.

Sayangnya, dari cabang dayung naga putra, Indonesia gagal meraih medali setelah hanya mampu finish di posisi keempat. Medali emas direbut tim dayung China, Perak milik Taiwan dan Perunggu diraih oleh tim Thailand. 

Tags : Asian Games 2018 , Dayung Naga , Medali Perak

Berita Terkait