Marc Marquez Akui Kesulitan Bersaing di Lintasan

| Jum'at, 04/06/2021 20:55 WIB
Marc Marquez Akui Kesulitan Bersaing di Lintasan Pembalap Tim Repsol Honda Marc Marquez kunci gelar juara dunia MotoGP 2019 dan total telah meraih delapan gelar juara dunia di semua kelas. (Foto: twitter @motoGP)

RADARBANGSA.COM - Pembalap Tim Repsol Honda, Marc Marquez tengah menghadapi momen sulit di MotoGP. Usai menderita cedera lengan yang memaksanya absen musim lalu, kini Marquez kembali tampil di MotoGP 2021.

Namun, penampilan The Baby Aliens belum terlihat sehebat dulu saat merajai MotoGP. Sang pembalap terlihat kesulitan bersaing dengan para pembalap lainnya pasca pulih dari cedera.

Performa Marquez juga mempengaruhi penampilan Repsol Honda dilintasan. Tandem Marquez, Pol Espargaro belum mampu mengangkat tim Honda sendirian.

Di tengah kondisi yang terpuruk ini, Marquez mengakui bahwa kondisi fisiknya masih menjadi hambatan untuk bisa tampil trengginas di MotoGP. Dia bahkan kesulitan hanya untuk tampil agresif di lima putaran saja dalam balapan.

“Kami akan mencoba untuk mengambil langkah maju sekali lagi untuk melanjutkan jalan kami. Kami perlu meningkatkan perasaan. Ketika Anda kembali untuk berkompetisi, itu karena Anda merasa siap,” ujarnya dikutip dari Tutto Motori Web, Jumat, 4 Juni 2021.

“Saya masih tidak bisa melakukan 5 putaran seagresif yang saya suka. Sejak saya kembali, sulit untuk memahami motor di trek. Saya mencoba membiasakan diri dengan perbaikan yang dilakukan tahun ini, lalu kembali ke motor 2020 dari Jerez, tapi tidak banyak yang berubah, jadi saya sadar saya hanya butuh waktu lebih lama dalam berkendara,” tandasnya.

Tags : MotoGP 2021 , Mar Marquez , Honda

Berita Terkait