Olimpiade Tokyo Mengizinkan 10.000 Penonton Menyaksikan Kompetisi

| Selasa, 22/06/2021 15:15 WIB
Olimpiade Tokyo Mengizinkan 10.000 Penonton Menyaksikan Kompetisi Olimpiade Tokyo 2020 (sumber:beritasatu.com)

RADARBANGSA.COM - Penyelenggara Olimpiade Tokyo akhinya memutuskan untuk mengizinkan peonton untuk bisa menyaksikan pertandingan Olimpiade Tokyo secara langsung. Namun dengan jumlah yang dibatasi sebanyak 10.000.

Tentunya penyelenggara tetap memberikan peringatan bahwa kompetisi Olimpiade Tokyo masih bisa dialihkan ke balik pintu tertutup jika infeksi COVID-19 melonjak.

Pemegang tiket menonton olimpiade secara langsung akan dipilih secara acak melalui undian. Selain itu ada peraturan lain yaitu larangan bersorak, wajib menggunakan masker, dan penggemar diharapkan segera meninggalkan lokasi setelah kompetisi.

"Mengingat pembatasan pemerintah pada acara publik, batas penonton untuk Olimpiade akan ditetapkan pada 50% dari kapasitas tempat, hingga maksimum (kehadiran) 10.000 orang di semua tempat," jelas penyelenggara pada hari Senin, 21 Juni 2021.

Ketentuan 10.000 penonton tersebut disampaikan hanya beberapa minggu sebelum upacara pembukaan dan sekaligus mengakhiri spekulasi selama berbulan-bulan tentang apakah penonton domestik akan dapat menghadiri Olimpiade yang ditunda karena pandemi.

Sedangkan, pada Maret panitia telah mengumumkan penggemar dari luar negeri dilarang hadir.

Terkait, keputusan tentang penonton di Paralimpiade akan ditunda hingga 16 Juli, seminggu sebelum Olimpiade dibuka.

Para panitia juga masih membuka kemungkinan pembalikan jika virus kembali melonjak. Saat ini Tokyo berada di bawah status keadaan darurat virus corona hingga Minggu.

"Jika harus ada perubahan dramatis besar dalam situasi infeksi, kita mungkin perlu meninjau kembali masalah ini di antara kita dan kita mungkin perlu mempertimbangkan pilihan untuk tidak (mengizinkan) ada penonton di venue," ucap Gubernur Tokyo Yuriko Koike.

Tags : Olimpiade tokyo , penonton , pandemi , COVID-19

Berita Terkait