Tundukkan Palestina 2-0, Timnas Indonesia U-17 ke Puncak Klasemen

| Jum'at, 07/10/2022 22:37 WIB
Tundukkan Palestina 2-0, Timnas Indonesia U-17 ke Puncak Klasemen Timnas Indonesia U-17 berhasil menundukkan Palestina 2-0 pada pertandingan ketiga Kualifikasi Piala Asia U-17 Tahun 2023 grup B, Jumat (7/10). (Foto: PSSI)

RADARBANGSA.COM - Tim nasional (Timnas) Indonesia U-17 melakoni laga ke-3 kualifikasi Piala Asia U-17 Tahun 2023 grup B, Jumat, 7 Oktober 2022 malam. Menghadapi Palestina di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Arkhan Kaka dkk berhasil mengamankan kemenangan 2-0.

Tim `Garuda Junior` sudah unggul 1-0 saat pertandingan baru berjalan delapan menit. Gol tercipta setelah pemain Palestina, Ibrahim Alfuqaha salah mengantisipasi umpan silang dan bola meluncur ke gawang yang tak mampu diantisipasi penjaga gawang Palestina.

Meskipun sudah unggul, pasukan Bima Sakti ini tak mengendurkan serangan. Sejumlah peluang mampu diciptakan kedua tim namun belum berhasil merubah kedudukan. Skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Babak kedua, timnas Indonesia terus berusaha untuk menambah keunggulan. Kerja keras para pemain Indonesia berbuah hasil lewat gol Habid Abdillah menit ke-51 lewat sepakan melengkung yang langsung meluncur ke pojok atas sisi kiri gawang Palestina.

Indonesia pun unggul 2-0. Hingga pertandingan usai, tak ada lagi tambahan gol. Indonesia pun berhasil menorehkan kemenangan ketiga dan naik ke puncak klasemen sementara menggeser Malaysia.

Tags : Piala Asia U-17 , Indonesia , Palestina

Berita Terkait