Investasi Ditarget Naik 7 Persen di 2024  

| Rabu, 15/01/2020 22:19 WIB
Investasi Ditarget Naik 7 Persen di 2024    Ilustrasi pertumbuhan ekonomi (gambar: gurupendidikan.co.id)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM – Dalam upaya meningkatkan ketahanan ekonomi, pemerintah menargetkan aliran investasi tumbuh sebesar 7,0 persen di 2024.

Untuk mencapai target ini, investasi di sektor swasta, baik asing maupun dalam negeri akan didorong melalui deregulasi prosedur investasi, sinkronisasi dan harmonisasi peraturan perizinan, termasuk meningkatkan EoDB Indonesia dari peringkat 73 pada 2018 menuju peringkat 40 pada 2024.

Peningkatan investasi juga akan didorong melalui investasi pemerintah, termasuk BUMN terutama di sektor infrastruktur. Hal ini ditunjukkan dengan peningkatan stok infrastruktur menjadi 49,4 persen PDB dan belanja modal pemerintah yang tumbuh 24,1 persen per tahun sepanjang 2020- 2024.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional, Bambang Brodjonegoro mengatakan peningkatan investasi juga akan dilakukan melalui peningkatan produktivitas yang akan mendorong peningkatan efisiensi investasi.

“Ke depan, kita akan berupaya melakukan perbaikan iklim investasi termasuk deregulasi uu investasi,” Ujar Kepala Bappenas dalam penyataan tertulisnya, Senin, 15 Januari 2019.

Tags : Pemerintah , Ekonomi , 7 Persen

Berita Terkait