GIGI Gelar Konser di Yogyakarta Rayakan Ultah ke-25 Tahun

| Rabu, 27/03/2019 08:31 WIB
GIGI Gelar Konser di Yogyakarta Rayakan Ultah ke-25 Tahun GIGI band. (Foto: musikpengkolan)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Band GIGI menginjak usia 25 tahun dalam kariernya di dunia industri musik tanah air. Untuk merayakannya, band yang lahir 22 Maret 1994 itu akan menggelar konser tunggal di Yogyakarta.

Band GIGI yang beranggotakan Armand Maulana (Vokalis), Dewa Budjana (Gitaris), Thomas Ramdhan ((Bassist) dan Gusti Hendy (Drummer) menjelaskan alasan memilih Yogyakarta sebagai tempat konser tunggal mereka.

"Karena Yogya cenderung santai. Tapi, disini (Jakarta), orang sudah sibuk banget. Kalau di Yogya sepertinya sudah warm (hangat) banget," kata Thomas dikutip dari kumparan.com, Rabu, 27 Maret 2019.

Sementara itu, Armand mengatakan bahwa konser yang akan digelar pada 14 September 2019 itu dipastikan akan terus mengalami perubahan dalam segi konsep ataupun lokasi acara. Dia menuturkan banyak ide ataupun saran yang terus berdatangan untuk menyempurnakan konsep yang akan mereka usung.

"Sudah mulai tahun lalu dan lainnya, kita baru mulai saat ini. Semuanya akan terus berjalan dalam beberapa bulan mendatang. Mumpung masih lama, masih dicari idenya agar terus bagus," kata Budjana.

Mereka juga mengungkapkan alasan memilih bulan September untuk menggelar konser tunggal. Padahal menurut rencana akan dilaksanakan pada 22 Maret yang bertepatan dengan hari ulang tahun GIGI.

"Kita enggak mau show-nya kita jadi malah kena ini-itu. Ya, you know-lah. Pas streaming dulu juga, pas Pilpres, jadi malah enggak boleh ini, enggak boleh itu. Apalagi ini ribet. Ya sudahlah, kita tarik jauh saja asal masih tetap 2019. Kita 2019 kan masih 25 tahun, jadi akhirnya kepilih 14 September," jelas Armand. 

Tags : Konser Tunggal , GIGI , Yogyakarta

Foto Terkait