Capres Sudah Bisa Kampanye Besok, KPU Minta Tidak Saling Hujat

| Sabtu, 22/09/2018 07:29 WIB
Capres Sudah Bisa Kampanye Besok, KPU Minta Tidak Saling Hujat Dua pasang calon presiden dan calon wakil presiden Jokowi-Kiai Maruf Amin dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno usai pengundian nomor urut di gednung KPU RI, Jakarta, Jumat (21/9) malam. (Foto: tirtoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah selesai melaksanakan salah satu tahapan Pilpres 2019, yakni pengundian nomor urut calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres). Pasangan Joko Widodo-KH. Ma`ruf Amin nomor urut 1 dan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno nomor urut 2.

Kemudian, tahapan selanjutnya adalah deklarasi kampanye damai sekaligus menjadi awal kampanye pasangan capres pada Minggu, 23 September 2018. "(Tanggal) 23 September 2018 menjadi hari pertama dimulainya kampanye dengan deklarasi kampanye damai," kata Ketua KPU, Arief Budiman usai pengambilan nomor urut di kantor KPU, Jakarta, Jum`at, 21 September 2018 malam.

Arief berharap, kedua pasangan calon dapat menciptakan suasana kampanye yang sejuk dan damai. Dirinya juga meminta agar kedua pendukung pasangan calon tidak saling menghujat serta berkampanye dengan menampilkan program dan visi-misi pasangan.

"Kampanye dengan aman, jangan saling menghujat dan jangan saling menghina. Tapi tampilkan program visi-misi anda," ujar Arief.

Selain itu, Arief juga menyampaikan bahwa perangkat kampanye seperti foto dan nama pasangan calon sudah bisa dicetak untuk keperluan kampanye. Namun, dirinya kembali mengingatkan agar kampanye dengan damai dan tidak terpecah belah. 

Tags : Pilpres 2019 , Deklarasi Kampanye Damai , KPU RI

Berita Terkait