Harianto Oghie: Kemah KEPPO Tanamkan Nasionalisme dan Bentuk Karakter Pemuda

| Selasa, 17/12/2019 20:48 WIB
Harianto Oghie: Kemah KEPPO Tanamkan Nasionalisme dan Bentuk Karakter Pemuda Sekretaris LP Maarif NU, Harianto Oghie (kanan) (foto istimewa)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kemah Pelajar 4.0 atau yang disingkat KEPPO merupakan perkemahan yang mempertemukan pelajar-pelajar Jabodetabek (Jakarta  Bogor Depok Tangerang Bekasi). Mereka tidak hanya berdiskusi; mengemukakan gagasan dan adu argumentasi, tetapi juga memperoleh pendidikan kepemimpinan dan pembentukan diri.

Sekretaris PP LP Ma’arif NU, Harianto Oghie mengatakan, dalam suasana kondusif dan demokratis, Kemah KEPPO akan mempertemukan gagasan-gagaran penting sekaligus salah satu jalan menemukan jati diri.

“Sebagai pemuda, kita meyakini bahwa pelajar memiliki semangat luar biasa dalam menjalani hidup, memperbaiki kehidupan, dan memberikan sumbangsih pada bangsa dan negara. Semangat mereka mencerminkan bahwa pemuda merupakan penerus yang memiliki peran penting untuk melakukan perubahan,” kata dia dalam rilisnya, Selasa, 17 Desember 2019.

Tak ada yang memungkiri peranan pemuda dalam masyarakat dan perubahan suatu bangsa. Pemuda memiliki potensi yang dibutuhkan untuk kemajuan suatu bangsa dan peningkatan kualitas kesejahteraan umat. Dalam kehidupan mereka tergambar sebuah harapan tentang masa depan depan suatu bangsa.

“Saat bersamaan juga kita tidak dapat memungkiri bahwa dalam diri pemuda terdapat kegelisahan. Tidak sedikit tokoh-tokoh agama dan bangsa mengkhawatirkan masa depan bangsa jika pemuda memperoleh pembelajaran dan pendidikan yang tidak sesui karakter bangsa,” paparnya.

 Dengan kata lain, butuh perjuangan yang tidak sedikit menguras tenaga dan pikiran untuk memberikan pengetahuan yang tepat bagi pemuda di tengah bertebarannya paham dan ideologi yang ditengarai mengancam karakter dan keutuhan bangsa.

“Butuh pendekatan yang tepat untuk mengarahkan pemuda untuk melakukan kerja-kerja konstruktif,” tutur Oghie.

Oghie menambahkan, Kemah KEPPO merupakan salah satu upaya penting LP Ma’arif NU dan Sako (Satuan Komunitas) Pramuka Ma’arif NU Nasional untuk memberikan pemahaman tepat tentang nasionalisme, agama, ideologi, dan peranan pemuda.

“Kemah KEPPO dimaksudkan sebagai sarana untuk melakukan transformasi pengetahuan (knowledge transformation) tentang kedudukan bangsa dan negara vis-a-vis agama dan gerakan ideologis,” katanya.

Kemah KEPPO tahun 2019 dilaksanakan selama 3 hari berlangsung di Bumi Perkemahan Ragunan Jakarta dihadiri oleh pelajar SMA se-Jabodetabek. Pada pembukaan siang tadi, sejumlah tokoh nasional seperti Prof. Dr. K.H. Said Aqil Sirodj, MA, Menteri Pemuda dan Olah Raga Zainudin Amali, K.H. Masduki Baidlowi, K.H.Z Arifin Junaidi, dan lainnya nampak hadir.

Tags : NU , Harianto Oghie , Kemah Keppo