DPC PKB Bantul Sumbang NU 50 Juta untuk Penanggulangan Covid-19

| Selasa, 07/04/2020 17:41 WIB
DPC PKB Bantul Sumbang NU 50 Juta untuk Penanggulangan Covid-19 Ketua DPC PKB Kab. Bantul saat menyerahkan bantuan di di aula gedung PCNU Bantul. (doc.pkb bantul)

BANTUL, RADARBANGSA.COM - Untuk meringankan beban masyarakat Bantul di tengah pendemi Virus Corona (Covid-19), Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Bantul, D.I.Yogyakarta menyerahkan bantuan berupa dana stimulan kepada PCNU kabupaten Bantul.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPC PKB Bantul, Abdul Halim di aula gedung PCNU Bantul.

"Bantuan ini sebagai wujud komitmen dari anggota legislatif dan eksekutif PKB Bantul untuk menanggulangi meluasnya wabah covid-19," kata Abdul Halim, Selasa, 7 April 2020.

Abdul Halim juga mengatakan bahwa PKB dan NU akan terus bersinergi untuk mengantisipasi meluasnya wabah covid-19 ini di kabupaten Bantul. Beberapa kebijakan strategis telah diambil oleh anggota legislatif dan eksekutif dari pkb bantul untuk penanganan ini.

Sementara Ketua tanfidziyah PCNU bantul, Dr. Riyanto M.Hum yang menerima bantuan, merasa bersyukur atas bantuan dari PKB Bantul.

Riyanto, mengungkapkan bantuan dana sebesar 50 juta ini akan langsung disampaikan kepada satgas penanggulangan covid-19 yang telah dibentuk oleh PCNU bantul.

"Bantuan akan disalurkan berupa sembako, alat-alat kesehatan, dan lain-lain sesuai kebutuhan warga masyarakat yang terkena dampak covid-19 ini," katanya.

Tags : Covid 19 , Corona , PKB , NU , Bantul

Berita Terkait