Presiden Jokowi: Pandemi Berikan Pelajaran Luar Biasa dalam Membangun Indonesia

| Selasa, 04/05/2021 17:38 WIB
Presiden Jokowi: Pandemi Berikan Pelajaran Luar Biasa dalam Membangun Indonesia Joko Widodo (Presiden RI). (Foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan, pandemi COVID-19 yang terjadi saat ini memberikan pelajaran yang luar biasa dalam perencanaan pembangunan di Indonesia.

“Sebaik apapun perencanaan yang sudah kita buat, kita juga harus siap untuk melakukan perubahan secara cepat untuk menyesuaikan dengan tantangan dan peluang-peluang,” ujar Presiden Jokowi dilansir setkabgoid, Selasa 4 Mei 2021.

Meskipun dalam pelaksanaan pembangunan harus dinamis, kata Presiden Jokowi, tujuannya tetap sama yaitu untuk menyejahterakan rakyat dan memajukan bangsa.

“Yang tidak berubah adalah tujuan utamanya, yaitu untuk menyejahterakan rakyat, untuk memajukan bangsa. Tetapi, caranya seringkali harus berubah karena tantangan dan peluangnya setiap saat juga bisa berubah-ubah,” kata Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi menekankan dibutuhkan sinergi kekuatan dari komponen-komponen bangsa untuk dapat memecahkan permasalahan yang timbul akibat pandemi, baik di sisi kesehatan maupun ekonomi.

Di sektor kesehatan, terang Kepala Negara, upaya 3T (testing, tracing, dan treatment), vaksinasi, serta disiplin dalam penerapan protokol kesehatan 3M (memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak) membutuhkan dukungan dari seluruh komponen bangsa.

Tags : Pandemi Virus Corona , Presiden Jokowi

Berita Terkait