Kiai Sepuh se Jawa Kompak Dukung Gus Imin Presiden/Wapres

| Sabtu, 20/05/2023 11:01 WIB
Kiai Sepuh se Jawa Kompak Dukung Gus Imin Presiden/Wapres Rembug kebangsaan Kiai Sepuh NU se-Jawa di Ponpes Girikusumo, Demak, Kamis (18/5). (Foto: istimewa)

RADARBANGSA.COM - Pengasuh Ponpes Al Mubarok Wonosobo, KH. Nur Hidayat mengajak seluruh Nahdliyin dan Kiai Sepuh se Jateng untuk menyatukan tekad mendukung Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Gus Imin maju menjadi pemimpin Indonesia, baik Presiden maupun Wakil Presiden. 

Hal itu ia utarakan saat menghadiri Rembug Kebangsaan Kiai Sepuh NU se-Jawa di Ponpes Girikusumo, Demak, Kamis, 18 Mei 2023. 

"Sebagai warga NU dan insyaallah meniko PKB sedoyo. Sak meniko monggo sareng-sareng Bismillah, kito dukung, doakan Gus Muhaimin Iskandar ingkang supados dadi Presiden atau setidaknya Wakil Presiden, setuju nggeh," kata Kiai Nur Hidayat. 

Di lokasi yang sama, Pengasuh Pondok Pesantren Raudlatul Qur’an An-Nasimiyah, KH. Hanief Ismail mendorong Nahdliyyin untuk tidak berpangku tangan memilih dan menentukan sosok pemimpin masa depan Indonesia, baik eksekutif maupun legislatif. 

Menurut Kiai Hanief, setiap Nahdliyin memiliki tanggung jawab terhadap sosok calon pemimpin, sehingga Indonesia tidak dipimpin oleh orang yang lepas tanggung jawab terhadap kepentingan Nahdliyin. 

"Sebagai warga NU tentu kita harus bertanggungjawab terhadap pemimpin kita nanti ke depan. Kita tidak bisa membiarkan dipimpin oleh orang-orang yang tidak bertanggungjawab, termasuk ke warga NU," kata Kiai Hanief. 

Secara khusus Kiai Hanief mengaku cocok dengan sosok Gus Imin. Ia menilai Gus Imin sebagai sosok yang punya pengalaman dan layak didukung menjadi pemimpin nasional. 

"Saya sangat setuju dengan Romo Kiai Munif (KH. Munif Zuhri, Pengasuh Ponpes Girikusumo) tadi, yang penting bagaimana kita mengupayakan bahwa jangan sampai kita dipimpin oleh orang yang tidak bertanggungjawab, bukan hanya sebagai warga Indonesia tapi juga sebagai warga NU," sambungnya. 

Kiai Hanief menambahkan, Gus Imin bukan saja representasi dari warga NU, tetapi juga berlatar belakang keluarga pendiri NU. "(Jadi Gus Imin) pasti tidak akan mengabaikan kepentingan-kepentingan NU," tegasnya.

Tags : Rembug Kebangsaan , NU , Kiai Sepuh , Gus Imin

Berita Terkait