Kalahkan Unggulan Pertama, Greysia/Apriyani Melaju ke Semifinal

| Jum'at, 03/08/2018 17:25 WIB
Kalahkan Unggulan Pertama, Greysia/Apriyani Melaju ke Semifinal Greysia Polii dan Apriyani Rahayu (Ganda Putri Bulutangkis Indonesia). (Dok PBSI)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ganda putri Indonesia meraih hasil positif saat melakoni babak perempatfinal Kejuaraan Dunia 2018, Tiongkok. Greysia Polii/Apriyani Rahayu menundukkan pasangan unggulan pertama dan wakil tuan rumah Chen Qingchen/Jia Yifan dua game langusng dengan skor akhir 23-21, 23-21. 

ketenangan yang ditampilkan andalan ganda putri Indonesia ini sukses meruntuhkan mental lawannya. Meskipun pasangan Tiongkok beberapa kali mengungguli Greysia/Apriyani, tapi mereka sukses membalikkan keadaan dan memenangkan pertarungan.

Bahkan, pasangan Tiongkok yang saat ini menduduki peringkat pertama dunia itu tak mampu berbuat banyak menghadapi kegigihan pasangan Indonesia itu. Greysia/Apriyani mampu memanfaatkan peluang di poin-poin kritis yang membuat mental wakil tuan rumah menjadi tertekan dan berujung kesalahan.

"Kami kalah dengan cara yang sangat disayangkan, padahal kami sudah memimpin perolehan angka. Kami kehilangan beberapa poin penting dan ini adalah kesalahan besar. Lawan semakin percaya diri," ujar Chen usai pertandingan, Jum`at, 3 Agustus 2018.

Pada babak semifinal mendatang, Greysia/Apriyani akan berhadapan dengan pasangan Jepang Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara. Pasangan ini bar7u saja menyingkirkan wakil Thailand Jongkolphan Kittiharakul/rawinda Prajongjai dua game langsung. 

Tags : World Championship 2018 , Indonesia , Tiongkok , Perempat Final

Berita Terkait