Cak Imin Instruksikan Kader PKB Koordinasi dengan Aparat Jaga Pesantren dan Ulama

| Selasa, 20/02/2018 18:40 WIB
Cak Imin Instruksikan Kader PKB Koordinasi dengan Aparat Jaga Pesantren dan Ulama Panglima Santri Nusantara, Abdul Muhaimin Iskandar (Cak Imin) mencium tangan Pengasuh Ponpes Lirboyo, KH Anwar Mansyur. (dok PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menginstruksikan kepada seluruh kadernya untuk ikut aktif menjaga pesantren, penjagaan ini sebagai bentuk antisipasi kekerasan terhadap ulama. Namun, Cak Imin melarang kadernya main hakim sendiri.

"Memperkuat silaturahim dan kerjasama antar kelompok dan golongan di masyarakat sekitar untuk saling menjaga dan mewaspadai semua hal yang mencurigakan dan melaporkannya kepada pihak kepolisian," kata Cak Imin dalam keterangannya, Selasa, 20 Februari 2018.

Apa yang disampaikan oleh Panglima Santri Nusantara itu merupakan salah satu bagian dari perintah harian yang dikeluarkannya, berkaitan dengan maraknya kekerasan terhadap ulama. Cak Imin pun juga meminta kader PKB untuk terus berkomunikasi dengan aparat di wilayah masing-masing.

"Lakukan koordinasi dan komunikasi intensif dengan aparat keamanan. Jika terdapat kejadian yang mencurigakan dan mengkhawatirkan segera melaporkan kepada pihak kepolisian serta jangan pernah mengambil tindakan polisional maupun tindakan main hakim sendiri," ujar Cak Imin.

Paralel dengan itu, setiap kader PKB juga diminta untuk berkomunikasi dengan DPW dan DPP. Setiap persoalan yang ditemukan di lapangan, diminta dilaporkan ke DPW dan DPP.

"Selalu melaporkan perkembangan di wilayahnya masing-masing kepada DPW dan DPP," tegas Cak Imin. 

Tags : Cak Imin , Pesantren , Ulama , Aksi Kekerasan , Aparat Kepolisian

Berita Terkait