Gunung Agung Bali Kembali Muntahkan Lava Pijar, Status Siaga

| Minggu, 12/05/2019 22:39 WIB
Gunung Agung Bali Kembali Muntahkan Lava Pijar, Status Siaga Guguran lava pijar akibat erupsi Gunung Agung (foto Twitter @Sutopo_PN)

BALI, RADARBANGSA.COM - Gunung Agung di Bali dilaporkan kembali mengalami erupsi, Minggu 12 Mei 2019 malam. Bahkan dentuman keras terdengar hingga ke pos Rendang.

Kepala Pusat Data, Informasi, dan Hubungan Masyarakat BNPB, Sutopo Purwo Nugroho membenarkan kejadian tersebut.

Menurut Sutopo, Gunung Agung sempat mengeluarkan lava pijar dan membakar semak belukan di sekitar kawah.

“Lava pijar dari erupsi Gunung Agung membakar semak belukar di sekitar puncak kawah,” tulis Sutopo di laman Twitter pribadinya.

Sutopo juga memastikan status Gunung Agung malam ini Siaga serta zona bahaya berada dalam radius 4 kilometer dari puncak gunung.

“Status Siaga, zona bahaya di dalam 4 km. Masyarakat tetap tenang. Tidak perlu mengungsi. Bali tetap aman dan nyaman. Bandara IGK Ngurah Rai tetap beroperasi normal,” tutup Sutopo.

Tags : BNPB , Gunung Agung , BNPB

Berita Terkait