Jakarta Berpotensi Hujan Disertai Kilat Hari Ini

| Rabu, 25/11/2020 05:34 WIB
Jakarta Berpotensi Hujan Disertai Kilat Hari Ini Ilustrasi kilat (foto Line)

RADARBANGSA.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau warga DKI Jakarta untuk mewaspadai potensi hujan disertai petir pada siang dan sore hari Rabu, 25 November 2020.

"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jaktim, Jaksel dan Jakbar pada siang dan sore hari," tulis BMKG dalam situsnya.

Secara keseluruhan dari prakiraan cuaca di Jakarta Rabu 25 November 2020, rentang suhu udara Jakarta berkisar 23-33 derajat Celsius.

Sementara itu daerah penyangga Jakarta, yaitu Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi dan Karawang dipredikai akan cerah berawan pada pagi hari.

Berbeda halnya saat siang dan sore hari nanti. Daerah penyangga Jakarta itu diprediksi akan turun hujan dengan intensitas ringan.

Tags : BMKG , Jakarta

Berita Terkait