Kemnaker Kirim Bantuan Logistik untuk Korban Gempa Sulbar

| Selasa, 19/01/2021 18:14 WIB
Kemnaker Kirim Bantuan Logistik untuk Korban Gempa Sulbar Kemnaker kirim bantuan logistik untuk korban gempa Sulbar (foto: kemnaker)

RADARBANGSA.COM - Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) melalui Balai Latihan Kerja (BLK) Makassar mengirim sejumlah bantuan logistik untuk para pengungsi yang menjadi korban bencana gempa Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat.

Kepala BLK Makassar, Fitroh Hanrahmawan, secara langsung melepas pengiriman bantuan logistik tersebut di BLK Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa 19 Januari 2021.

"Pada hari ini, kami melepas pemberangkatan bantuan berupa beras, mie, air minum, biskuit, popok bayi, ausu bayi, dan bahan-bahan lainnya yang dibutuhkan masyarakat," kata Fitroh dalam keterangan persnya. 

Fitroh mengatakan, bantuan yang dikirim hari ini merupakan bantuan yang kedua, setelah sebelumnya sudah terkirim bantuan pada gelombang pertama. Bantuan logistik yang kedua ini dikirim menggunakan 4 mobile training unit (MTU) dan 1 mobil jenis double cabin.

"Bantuan ini akan langsung diberikan ke korban bencana alam yang berada di kawasan Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat," ucapnya.

Pada saat yang bersamaan, ungkapnya, pihaknya juga akan mendirikan posko dapur umum di Mamuju. Posko tersebut digunakan untuk membuat makanan siap untuk para pengungsi di Mamuju.

"Semoga bantuan dapat tiba dengan selamat dan bisa disalurkan kepada yang membutuhkan," harapnya.

Tags : Kemnaker , Gempa Sulbar , Ida Fauziyah