Ketua KPU RI Resmi Buka Debat Pilpres 2024

| Selasa, 12/12/2023 20:47 WIB
Ketua KPU RI Resmi Buka Debat Pilpres 2024 Hasyim Asyari (Ketua KPU RI). (Foto: tangkapan layar)

RADARBANGSA.COM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Hasyim Asy'ari resmi membuka debat capres-cawapres Pemilu 2024 di Kantor KPU RI, Jakarta, Selasa, 12 Desember 2023. Hasyim berharap debat perdana tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik oleh setiap capres untuk menyampaikan visi, misi, dan program kerja mereka untuk meyakinkan pemilih di Pilpres 2024.

Pasalnya, lanjutnya, satu dari para capres tersebut akan memimpin Indonesia selama lima tahun ke depan.

"Kami harap pada debat pertama ini, capres menggunakan kesempatan untuk sampaikan visi, misi, program yang dapat meyakinkan pemilih untuk memilih dirinya menjadi presiden lima tahun mendatang," ujar Hasyim.

Dia juga berharap para pemilih di mana pun berada, dengan berbagai platform yang digunakan, dapat menyaksikan debat capres-cawapres dapat menyimak visi, misi, dan program kerja tawaran para capres.

Debat pertama Pilpres 2024, Selasa malam, merupakan debat antarcapres yang mengangkat tema tentang pemerintahan, hukum, hak asasi manusia (HAM), pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan layanan publik, dan kerukunan warga.

Tags : KPU RI , Debat , Pilpres 2024 , Capres , Indonesia