Gubernur NTB: 480 Sekolah dan Rumah Sakit Hancur

| Jum'at, 10/08/2018 20:40 WIB
Gubernur NTB: 480 Sekolah dan Rumah Sakit Hancur TGB, Kiai Said dan sekejen pbnu. doc. istimewa

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) TGB Zainul Majdi menyampaikan, ada 480 sekolah hancur akibat gempa yang mengguncang Kabupaten Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Bahkan rumah sakit rujukan pun banyak yang tertimpa, khususnya rumah sakit kabupaten di Lombok Utara. Sehingga pelayanan dilakukan di lapangan dan rumah sakit di Kota Mataram.

“Sehingga semua pelayanan itu akhirnya dipusatkan di rumah sakit lapangan dan termasuk juga di rumah sakit Provinsi dan Rumah Sakit Kota Mataram,” jelas Tuan Guru Bajang di Jakarta, Jumat 10 Agustus 2018.

TGB menyampaikan bahwa pemerintah memulai proses rehabilitasi dan rekonstruksi diawali dengan pembersihan. Ditambah bencana gempa tersebut akan tetap ditangani oleh pemerintah daerah yang disuport oleh pemerintah pusat.

“Itu sebabnya saya mengusulkan tadi dan disetujui bahwa selain evakuasi 3 kecamatan yang akan diselesaikan, yaitu di Gangga, Bayan, dan Kayangan itu di bawah, di bagian tanjung dan di bagian yang relatif sudah selesai untuk proses evakuasi dan yang lain-lain, itu sudah mulai dilakukan pembersihan per hari Senin yang akan datang,” katanya.

Tags : Gempa Lombok ,

Berita Terkait