Cak Imin Pompa Semangat Santri untuk Melek Teknologi

| Selasa, 11/09/2018 10:06 WIB
Cak Imin Pompa Semangat Santri untuk Melek Teknologi Cak Imin memberikan sambutan di depan ribuan santri API, Magelang (dok PKB)

MAGELANG, RADARBANGSA.COM - Wakil Ketua MPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar memompa semangat para santri Indonesia untuk melek teknologi. Aspek ini menjadi prioritas nomor satu bagi santri untuk menjawab tantangan zaman.

Pesan tersebut disampaikan pria yang akrab disapa Cak Imin ini dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharram 1440 H bersama para santri di Asrama Perguruan Islam Tegalrejo, Magelang, Jawa Tengah, Senin 10 September 2018.

"Santri harus mengikuti perkembangan zaman di era teknologi, para santri harus berinovasi, mengikuti IT," kata Cak Imin. 

Cak Imin menjelaskan, teknologi informasi menjadi bekal para santri untuk memimpin negeri ini. Para santri harus menguasai teknologi sebagai bekal masa depan mereka.

“Dua poin tersebut harus dipegang untuk menguasai dunia," terang Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa ini.

Datang ke Magelang Cak Imin turut menghadiri Mujahadah dan Pengajian Akbar, memperingati Jauharul Muharram 1440 H, di Masjid Al-Mujahidin Tegalrejo, Magelang, Jawa Tengah.

Cak Imin juga mengukuhkan para santri dan masyarakat yang tergabung dalam Jaringan Amar Maruf (JAM) Magelang. Jaringan ini dibentuk dengan tujuan menyasar para pemilih floating yang masih ragu-ragu dalam menentukan pilihan pada Pemilu 2019 mendatang.

"JAM ini nanti akan bertugas mendekati pemilih floating yang masih ragu-ragu menentukan pilihan. Seperti kalangan Islam yang masih ragu-ragu," ujar Cak Imin usai melantik JAM.

Tags : Cak Imin , Santri , Magelang

Berita Terkait