Ke KPU, Jokowi-Ma’ruf Amin Naik Mobil Bak Terbuka

| Jum'at, 21/09/2018 20:11 WIB
Ke KPU, Jokowi-Ma’ruf Amin Naik Mobil Bak Terbuka Pasangan Capres-Cawapres, Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin menaiki mobil bak terbuka menuju KPU (foto: @ahmadlabieb)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Pasangan Capres-Cawapres, Joko Widodo-KH Ma’ruf Amin bertolak ke gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengikuti pengundian nomor urut Pemilihan Presiden 2019.

Mereka berangkat dari Tugu Proklamasi di kawasan Pegangsaan, Menteng, Jakarta Pusat dengan mengendarai sebuah mobil bak terbuka pada pukul 19.15 WIB.

Mobil berjenis off-road Land Rover berwarna hijau itu disiapkan oleh Tim Kampanye Nasional lengkap dengan lampu-lampu hoasan disekeliling mobil.

Selain Jokowi dan Kiai Ma’ruf, sejumlah elit partai politik pengusung juga ikut menaiki mobil tersebut. Diantaranya Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa, Abdul Muhaimin Iskandar alias Cak Imin dan sejumlah elit parpol lainnya.

Setibanya di KPU pada pukul 19.37 WIB, Cak Imin menyempatkan diri selfie dengam Jokowi lalu bergegas masuk ke dalam kantor KPU.

Sebelumnya, sejak siang hingga malam hari ini, Jumat 21 September 2018, ribuan pendukungan Jokowi-Kiai Ma’ruf memadati Tugu Proklamasi. Sedangkan Jokowi dan Kiai Ma`ruf tiba di tugu proklamasi sekitar pukul 19.20 WIB.

Tags : Jokowi , Maruf Amin , Pilpres 2019

Berita Terkait