Panglima Santri Nusantara Pimpin Jalan Sehat Sarungan

| Minggu, 30/09/2018 07:18 WIB
Panglima Santri Nusantara Pimpin Jalan Sehat Sarungan Panglima Santri Nusantara Cak Imin bersama peserta jalan sehat sarungan menyanyikan lagu Indonesia Raya di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (30/9) pagi. (Dok PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Panglima Santri Nusantara Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin telah hadir di tengah-tengah peserta `Jalan Sehat Sarungan` di kawasan Tugu Monas, Jakarta Pusat, Minggu, 30 September 2018. Ribuan Santri dan masyarakat umum telah ramai berdatangan ke lokasi acara mengenakan sarung dan peci. 

Cak Imin bersama sejumlah pengurus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tampak telah berada di panggung acara. Sekitar pukul 07.30 Wib, Panglima Santri memimpin langsung jalan sehat sarungan menuju Bundaran Hotel Indonesia dan kembali lagi ke kawasan Monas.

Sebelumnya, Cak Imin juga mengajak netizen di sosial media untuk hadir dan ikut serta acara jalan sehat ini. Hal itu disampaikan Cak Imin lewat akun twitter pribadinya @cakimiNOW.

"Jangan lupa habis sholat Subuh wiridan sambil jalan sehat #harisantri2018 di barat Monas, Jakarta pusat. Sarungan kawan!," tulis Cak Imin, Sabtu, 29 September 2018 malam.

Diketahui, acara jalan sehat sarungan ini juga dihadiri oleh Menteri Kabinet diantaranya Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri dan Menristek Dikti Mohammad Nasir. Selain itu juga hadir sejumlah anggota DPR RI Fraksi PKB. 

Tags : Jalan Sehat Sarungan , Hari Santri 2018 , Panglima Santri Nusantara , Cak Imin

Berita Terkait