Lomba Cerpen Santri 2018

Ilusi Persinggahan

| Senin, 12/11/2018 19:25 WIB
Ilusi Persinggahan Dok Radarbangsa

Oleh: Ayu Novita Sari

RADARBANGSA.COM - Desir debu-debu mungil menjajak. Senja berlubang menyisakan kisah yang akan tumbang. Rayap masih membuat sarang dalam tanah lembab. Terlihat cacing-cacing tanah bergeliut mencari tanah subur. 

Bagaimana dengan aku?. Awan berganti bentuk sesuka hatinya, hingga pada saat waktu yang bertepatan awan membentuk wajah seseorang. 

Wajah siapa itu? Mungkinkah manusia yang paling sempurna di dunia ini?. Kerisauan akan masa, segerombolan orang datang membawa sebongkah senyuman dan juga selembar kertas. Lalu, ia duduk di atas batu tertinggi di bagian dunia seribu pulau ini. Aku pemimpin disini. 

Semut

Pasukan semut itu meniti pada sebuah gedung yang berdiri kokoh di atas tanah. Cuaca tersenyum sinis hari ini, di ujung seantero alam sana petir dan guntur bersahut-sahutan tanpa arah dan tak mau kalah. Tak lagi ada persinggahan yang bisa diharapkan. Dengan cepat gerombolan semut itu mencari dan saling memberi informasi lewat antenanya untuk saling menjaga satu sama lain. Hujan.

Bukan hanya hujan yang datang menderasi tanah di bumi. Angin pun ikut andil dalam panorama ini. Para semut tetap berpegangan, makanan hasil pencarian gotong royong langsung mereka lepaskan. Tidak ada yang tahu nasib mereka bahkan tak ada yang peduli dengan keadaan dan nasib mereka. Nada menyandang kepasrahan akan nestapa kepasrahan.

Baca selengkapnya di sini

Tags : Hari Santri 2018 , Lomba Cerpen , PKB ,

Berita Terkait