Manchester United Juara Carabao Cup, Akhiri Puasa Gelar 6 tahun

| Senin, 27/02/2023 15:36 WIB
Manchester United Juara Carabao Cup, Akhiri Puasa Gelar 6 tahun Manchester United berhasil merebut gelar juara Carabao Cup 2022/2023. (Foto: twitter @ManUtd)

RADARBANGSA.COM - Manchester United akhirnya berhasil merebut gelar pertama mereka musim ini, yakni Piala Carabao Cup. Menghadapi Newcastle United di Wembley Stadium, Minggu, 26 Februari 2023, di laga final, Bruno Fernandes dkk berhasil meraih kemenangan meyakinkan, 2-0.

Dua gol kemenangan Setan Merah tercipta di babak pertama. Casemiro membuka keunggulan timnya lewat sundulan keras menit ke-33 memanfaatkan umoan tendangan bebas dari Luke Shaw. 1-0 untuk Manchester United.

Tak puas unggul satu gol. Pasukan Erik ten Hag itu terus menggempur pertahanan Newcastle United. 

Enam menit kemudian, sebuha serangan yang dibangun Manchester United berhasil menjebol jala Loris Karius. Bola umpan panjang langsung diumpan Wout weghorst ke Marcus Rashford di sisi kiri.

Rasford yang tak terkawal langsung melepaskan tendangan yang dibelokkan Sven Botman ke dalam gawang. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Newcastle United berupaya mengejar ketinggalan di babak kedua. Mereka kesulitan menembus ketatnya pertahanan yang dibangun Manchester United.

Sementara, MU bermain lebih bertahan dan menerapkan strategi serangan balik untuk menambah keunggulan. Sayangnya, hingga pertandingan usai, tak ada lagi tambahan gol dan Manchester United berhasil merebut gelar juara Carabao Cup 2022/2023.

Gelar juara Carabao Cup menjadi gelar pertama bagi Erik Ten Hag bersama Manchester United. Gelar tersebut juga menjadi akhir dari puasa gelar Setan Merah sejak 6 tahun lalu.

Tags : Carabao Cup , Manchester United , Newcastle United

Berita Terkait