Harga Daging di Pasar Rakyat Jatim Tetap Stabil

| Selasa, 26/01/2021 13:11 WIB
Harga Daging di Pasar Rakyat Jatim Tetap Stabil Kios Daging di Pasar Rakyat Surabaya (Doc: Kominfo Jatim)

RADARBANGSA.COM - Memasuki minggu keempat Januari 2021, harga beberapa kebutuhan bahan pokok (bapok) khususnya daging, baik daging sapi maupun daging dan telur ayam ras di berbagai pasar rakyat di Jawa Timur (Jatim) dan Surabaya terpantau cukup stabil.

Berdasarkan perkembangan data Disperindag Jawa Timur, harga daging sapi berada masih di kisaran Rp 108.000/kg. Sedangkan untuk daging  ayam ras rata-rata Rp 32.000-33.000/kg, daging ayam kampung Rp 61.000/kg dan telur ayam ras rata-rata Rp 21. 500/kg. 

Melansir dari Kominfo Jatim, Kepala Pasar Wonokromo Surabaya, Kethut, menuturkan jika saat PPKM jumlah pengunjung pasar di Surabaya menurun rata-rata hampir 50 persen. Tetapi harga berbagai bahan pokok (bapok) termasuk daging sapi, susu sapi segar, daging dan telor ayam ras khusnya di Surabaya cukup stabil.

“Harga daging sapi maupun daging ayam pasca tahun baru bahkan turun Rp 2.000/kg, untuk daging sapi dan daging ayam rata-rata turun Rp1.000/kg,” ujar Kethut, Senin 25 Januari 2021

Kethut merinci harga daging sapi grade atas dibanderol di Rp 110.000/kg, daging sapi grade sedang dipatok di Rp 105.000/kg dan daging sapi grade bawah di Rp 100.000/kg.

Sementara untuk harga daging ayam broiler rata-rata Rp 32.000/kg dan daging ayam dada dan paha Rp 32.000/kg.

Tags : Harga Daging Sapi

Berita Terkait