Luhut: Bencana Alam Bisa Lenyapkan PDB 0,10 Persen

| Kamis, 04/03/2021 15:08 WIB
Luhut: Bencana Alam Bisa Lenyapkan PDB 0,10 Persen Ilustrasi Gempa Bumi (Doc: Riau Post)

RADARBANGSA.COM – Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan mengatakan jika negara berpotensi kehilangan 0,10 persen dari (Produk Domestik Bruto) PDB akibat bencana alam yang melanda.

“Dampak bencana mengakibatkan kehilangan 0,10 persen PDB di tahun 2024,” kata Luhut dalam Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana Penanggulangan Bencana (Rakornas PB), Kamis 4 Maret 2021.

Oleh karenanya, Luhut mengatakan jika semua pihak patut memberi perhatian pada penanggulangan bencana. Ini karena  mengingat Indonesia merupakan negara yang lebih sering terserang bencana gempa.

“Ini saya kira sangat penting, tanpa kita kerjasama saya ndak yakin kita bisa lakukan. Jangan sekali lagi anggap ini enteng, jangan hanya pikir bangun tol yang penting, gak ada artinya kalo ini terjadi,” sambung Luhut.

Lebih lanjut, Luhut juga menginginkan agar peralatan (Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika) BMKG dapat  lebih banyak dipoduksi di Indonesia. Hal ini diutarakan Luhut pasca mendapati data bahwa peralatan BMKG 70 Persen masih diimpor dari luar negeri.

“Saya minta juga pada Prof. Rita, supaya dengan BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi) apa yang alat perlu digunakan buat di indonesia, jangan impor semua sehingga juga mampu ciptakan lapangan kerja ,” tutup Luhut.   

 

Tags : luhut , bencana alam , pdb

Berita Terkait