Indonesia Ekspor Kopi ke Mesir dengan Skema Imbal Dagang

| Kamis, 06/04/2023 14:35 WIB
Indonesia Ekspor Kopi ke Mesir dengan Skema Imbal Dagang UMKM Kopi (Doc: Istimewa)

RADARBANGSA.COM - Kementerian Perdagangan (Kemendag) melepas ekspor kopi dalam skema imbal dagang antara Indonesia dan Mesir.

Produk ekspor kopi adalah milik Koperasi Gunung Luhur Berkah (GLB), Subang senilai USD 60 ribu dengan volume 25 ton. Kopi Indonesia tersebut dibayar dengan dua kontainer kurma dari Mesir dengan volume 50 ton yang telah tiba di Indonesia pada 30 Maret 2023.

Stafsus Menteri Perdagangan Bidang Perjanjian Perdagangan Internasional, Bara Krishna Hasibuan mengatakan skema imbal dagang ini merupakan salah satu alternatif solusi perdagangan dengan Mesir yang tidak memerlukan devisa keluar atau masuk.

Lebih lanjut, ekspor perdana kopi Koperasi GLB yang didorong melalui skema imbal dagang ini menjadi realisasi proyek rintisan imbal dagang business to business (B-to-B) antara Indonesia dan Mesir.

Pada 2022, total perdagangan Indonesia dengan Mesir tercatat sebesar USD 1,5 miliar. Nilai tersebut terdiri atas nilai ekspor Indonesia ke Mesir sebesar USD 1,3 miliar dan nilai impor Indonesia dari Mesir sebesar USD 226 juta.

Tags : kopi , mesir

Berita Terkait