Cak Imin Hadiri Pernikahan Massal Fatayat NU Malang

| Minggu, 26/11/2017 13:12 WIB
Cak Imin Hadiri Pernikahan Massal Fatayat NU Malang Cak Imin Hadiri Nikah Massal Fatayat NU di Kabupaten Malang, Jatim, 26/11/17 (foto: Dok PKB)

MALANG, RADARBANGSA.COM - Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menghadiri acara nikah massal yang digelar oleh Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu 26 November 2017.

Dalam sambutannya, Cak Imin memberikan selamat kepada pasangan pengantin yang telah mengikuti nikah massal yang digelar Fatayat NU serta Pemerintah Kabupaten Malang, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Malang tersrbut.

"Selamat kepada para pasangan baru, yang alhamdulillah sejak hari ini sah menjadi pasangan suami istri, semua persyaratan administrasi telah sempurna sebagai pasangan suami istri, sehingga kebutuhan administrasi keluarga terutama untuk anak-anak bisa disiapkan dengan baik," kata Cak Imin.

Baca juga:  Cak Imin Didaulat Jadi Warga Kehormatan Arema, Salam Satu Jiwa!

Cak Imin juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Fatayat NU, dan Pemerintah Kabupaten Malang dan segenap Event Organizer (EO) yang telah menyelenggarakan nikah masal bagi 135 pasangan pengantin.

"Fatayat NU ini, semoga membawa semangat baru kepada pengantin untuk menciptakan keluarga sakinah, mawadah dan warohmah. Selama ini belum sempurna disempurnakan, yang belum mesra dimestakan lagi," tambah Cak Imin.

Cak Imin juga berpesan kepada seluruh pasangan pengantin agar mampu menciptakan generasi yang maju, siap bersaing ditengah zaman yang semakin maju, "serta mengisi jamannya pembangunan nasional, baik agama, masyarakat, bangsa dan negara," katanya.

Tags : Cak Imin , Fatayat NU , Nikah Massal

Berita Terkait