Kiai Said Ajak Warga Nahdliyin Menangkan Jokowi-Ma`ruf Amin

| Kamis, 09/08/2018 22:59 WIB
Kiai Said Ajak Warga Nahdliyin Menangkan Jokowi-Ma`ruf Amin Cawapres Kiai Maruf Amin, Ketum PBNU KH Said Aqil Siraj dan Ketum DPP PKB Muhaimin Iskandar saat memberikan konferensi pers di DPP PKB (foto; PKB)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Said Aqil Siraj mengajak kepada seluruh Nahdliyin dan kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) untuk memenangkan pasangan Joko Widodo - Ma`ruf Amin (JOIN) agar memenangkang Pilpres 2019 mendatang.

"Kader NN dan PKB harus berjuang mensukseskan keberhasilan Jokowi-Ma`ruf Amin yang disingkat dengan JOIN," ajak Kiai Said saat memberikan konferensi pers di kantor DPP PKB, Jln Raden Saleh No 9, Jakarta Pusat, Kamis 9 Agustus 2018.

Sebelumnya, Kiai Said Aqil Siraj mengungkapkan bahwa kemanangan (nanti) pasangan Jokowi-Ma`ruf Amin akan mengulang sejarah kemanang NU dan PKB 20 tahun lalu, yakni Abdurahman Wahid menjadi Presiden RI pada tahun 1999 silam.

"Setelah 20 tahun, sejarah berulang Wakil Presiden dari Nahdlatul Ulama," ungkapnya.

Diketahui, Presiden Jokowi secara resmi mengumumkan jika dirinya siap maju kembali pada Pilpres 2019 sekaligus mengumumkan Calon Wakil Presiden (Cawapresnya) saat berada di Plataran, Menteng Jakarta.

"Saya memutuskan dan mendapat persetujuan dari parpol, yang akan mendampingi saya sebagai calon wakil presiden (cawapres) adalah Prof DR KH Ma`ruf Amin," kata Jokowi.

Pasangan Jokowi-Ma`ruf Amin akan mendaftarkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) besok, Jumat 10 Agustus 2018, pukul 09.00 WIB. "Besok jam 09.00 WIB dari Gedung Joang ke KPU bersama ketum, sekjen, dan seluruh relawan," katanya.

Tags : Jokowi , Maruf Amin , JOIN ,

Berita Terkait