Kontrak Layanan Transportasi Jemaah Haji Indonesia Ditandatangani

| Selasa, 07/05/2019 07:23 WIB
Kontrak Layanan Transportasi Jemaah Haji Indonesia Ditandatangani Kontrak layanan transportasi untuk jemaah haji Indonesia ditandatangani (foto: kemenag)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Kontrak layanan transportasi jemaah haji Indonesia di Arab Saudi telah ditandatangani oleh Pembantu Staf Teknis Haji 1 (P-STH 1) KJRI Jeddah dengan perwakilan delapan perusahaan pelayanan transportasi di Jeddah.

Penandatanganan kerjasama tersebut dihadiri oleh Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Nizar Ali, Direktur Pelayanan Haji Luar Negeri Sri Ilham Lubis, Staf Teknis Haji / Konsul Haji Endang Jumali, serta Pembantu Staf Teknis Haji 2 Suryo Panilih.

Dikutip dari laman kemenag, delapan perusahaan ini nantinya akan melayani angkutan antar kota dan salawat. Ada beberapa rute perjalanan antar kota perhajian, yaitu: Madinah ke Makkah, Jeddah ke Makkah, Makkah ke Madinah, dan Makkah ke Jeddah.

Ditambah ada 6 perusahaan bus yang akan dioperasikan untuk melayani jemaah haji Indonesia dalam perjalanan antar kota perhajian, yaitu: Hafil, Rawahil Al Mashaer Co, Abu Sarhad, Durrat Al Munawwarah Transport Co, Al Massa Al Mutamayezh Transport, Rabitat Makkah Co.

Adapun salawat, adalah layanan bus pergi pulang dari hotel ke Masjidil Haram, Makkah. Bus ini akan disiapkan oleh dua perusahaan Bus yaitu:  Saptco dan Rawahil Armada yang akan disiapkan untuk pelayanan Salawat pada masa puncak berjumlah 448 bus/ perhari.

"Seluruh bus yang digunakan untuk melayani jemaah haji Indonesia adalah bus dengan kondisi terbaik, sudah diupgrade,” katanya.

Tags : Kemenag , Haji Indonesia ,