Ganda Putra Indonesia, Leo/Daniel Target 8 Besar di Swiss Terbuka

| Rabu, 17/02/2021 17:10 WIB
Ganda Putra Indonesia, Leo/Daniel Target 8 Besar di Swiss Terbuka Leo/Daniel (beritasatu.com)

RADARBANGSA.COM - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin harapan baru bulu tangkis Indonesia, menargetkan masuk delapan besar pada ajang Swiss Terbuka 2021 mendatang. Pasangan berperingkat 42 dunia yang sempat menarik perhatian saat berlaga di Thailand Terbuka pada Januari 2021 lalu berharap minimal menembus babak perempat final agar dapat mendongkrak peringkat mereka menjadi 20 besar dunia.

Saat ini, pelatih ganda putra Indonesia, Herry Iman Pierngadi mempercayai Leo/Daniel, Pelatih meminta Leo/Daniel cari jam terbang dengan bermain sebaik mungkin. Leo/Daniel memiliki target pribadi untuk minimal menembus perempat final atau delapan besar di Swiss Terbuka 2021.

"Meski tak diberi target, kami tetap ingin masuk delapan besar terlebih dahulu. Setelah itu, kami mungkin akan bertemu pasangan Malaysia yang kemarin mengalahkan kami. Jadi, kami lihat nanti, " kata Daniel saat diskusi virtual PBSI pada Rabu, 17 Februari 2021.

"Masuk delapan besar tentu juga tidak mudah. Jadi, kami ingin menargetkan masuk delapan besar terlebih dahulu," tambahnya.

Pasangan Malaysia yang dimaksud Daniel adalah Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang kini berstatus unggulan pertama pada Swiss Terbuka 2021. Aaron/Soh merupakan ganda terbaik Malaysia saat ini, menempati urutan sembilan di dunia. Namun, Terkait peta persaingan di Swiss Terbuka 2021, Leo berharap dirinya dan Daniel bisa memberikan penampilan maksimal.

"Lawan di Swiss Open 2021 nanti tidak jauh berbeda dari tur Asia kemarin," ungkap Leo.

"Kami hanya ingin bermain maksimal dan meningkatkan semangat juang. Urusan hasil pertandingan, itu sudah ditentukan Tuhan. Jadi, kami hanya ingin tampil maksimal," tambahannya.

Turnamen besar dengan total hadiah 140.000 dollar AS itu akan diadakan di St. Jakobshalle pada 2-7 Maret 2021. Swiss Terbuka 2021 adalah turnamen pembuka tur Eropa di tahun ini.

Tags : ganda putra indonesia , bulu tangkis

Berita Terkait