Presiden Kunjungi Korban Gempa Banjarnegara

| Senin, 23/04/2018 20:50 WIB
Presiden Kunjungi Korban Gempa Banjarnegara Jokowi saat mengunjungi korban gempa Banjarnegara, Jateng. (foto: setkab.go.id)

BANJARNEGARA, RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo meninjau lokasi terdampak gempa di SDN 01 Sidakangen, Kalibening, Banjarnegara, Jawa Tengah, Senin 23 April 2018.

Dalam kesempatan itu, Presiden berpesan kepada masyarakat terutama anak-anak sekolah agar tetap semangat belajar, bermain dengan riang gembira dan tak lupa untuk berdoa. “Sekali lagi anak-anak terus belajar, terus berolahraga dan jangan lupa beribadah, sembahyang, salat,” pesan Presiden.

Menurut Mantan Walikota Surakarta itu, gempa yang terjadi di utara Kebumen pada 18 April 2018 dengan kekeuatan 4,4 skala richter (SR) telah mengakibatkan kerusahan rumah, sekolah di Banjarnegara.

"ada 465 rumah rusak, 144 rusak berat, 125 rusak sedang dan 196 rusak ringan. Ada juga 4 masjid, 2 mushola yang rusak berat. Bahkan ada 4 sekolah rusak berat, 1 SMP dan 3 SD. Ini langsung dikerjakan," jelas Presiden dilansir antaranews.com.

Presiden berharap, dalam satu bulan ke depan semua kerusakan dapat disegera dikerjakan oleh Badan Nasional Penanggulangan Pusat Bencana (BNPB) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (Kemen PUPR).

"Diharapkan dalam 2 minggu hingga 1 bulan semuanya sudah dikerjakan," harap Presiden.

Tags : Jokowi , Korban Gempa Banjarnegara ,