Cak Nun Nilai People Power Amien Rais Tidak Akan Berhasil

| Rabu, 03/04/2019 17:26 WIB
Cak Nun Nilai People Power Amien Rais Tidak Akan Berhasil Emha Ainun Nadjib (Budayawan). (dok caknuncom)

SEMARANG, RADARBANGSA.COM- Budayawan Emha Ainun Nadjib menilai ancaman Amien Rais akan mengerahkan people power jika terjadi kecurangan saat Pemilu pada 17 April mendatang tidak akan berhasil karena hanya akan mengakibatkan benturan harizontal.

"Kondisi masyarakat Indonesia tersegmentasi," kata pria yang akrab disapa Cak Nun tersebut di Semarang, seperti dilansir Antara, Rabu, 3 April 2019.

Menurut dia, gerakan rakyat itu akan efektif dilakukan jika dimotori oleh seseorang yang berlatar belakang pahlawan nasional. Tapi jika hanya dimotori tokoh segmented, maka gerakan itu tidak berguna.

"Bisa efektif kalau anda pahlawan nasional. Kalau hanya tokoh segmented tidak berguna," katanya.

Dia menjelaskan ada beberapa yang bisa mengubah atau menyadarkan manusia. Pertama, jika ada bencana alam besar-besaran.

Kedua, endemi penyakit yang besar. Ketiga, lanjut Cak Nun, revolusi oleh pemimpinnya.

"Revolusi berpikir, revolusi mental, bukan people power," katanya.

Dia menyebut people power terjadi saat kepemimpinan Presiden Soeharto. Sementara saat ini, lanjutnya, tujuannya ingin mendapat jabatan.

"Tetapi tujuannya sekarang hanya ingin menjadi menteri," tegasnya.

Sebelumnya, Amien Rais mengeluarkan pernyataan people power di Masji Sunda Kelapa, Jakarta Pusat. Ketika itu, Amien menjelaskan soal Apel Siaga Umat 313 yang digelar untuk mencegah kecurangan pemilu. Dia mengatakan akan menggerakkan massa secara demokratis.

"Kalau nanti terjadi kecurangan, kita nggak akan ke MK. Nggak ada gunannya, tapi kita people power, people power sah," kata Amien.

Tags : Cak Nun , Cak Imin , Amien Rais

Berita Terkait