Presiden Jokowi Minta Kalkulasi Risiko Pelemahan Ekonomi Global Tahun 2021

| Senin, 09/03/2020 17:26 WIB
Presiden Jokowi Minta Kalkulasi Risiko Pelemahan Ekonomi Global Tahun 2021 Presiden Jokowi dan Wapres KH Maruf Amin serta menteri Kabinet Indonesia Maju melakukan Ratas soal kondisi ekonomi global (foto: setkabgoid)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wapres KH Ma’ruf Amin melakukan Rapat Terbatas (Ratas) mengenai Kerangka Ekonomi Makro dan Pokok-Pokok Kebijakan Fiskal Tahun 2020 dan Rencana Kerja Pemerintah Tahun 2021 bersama para menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Merdeka, Jakarta, Senin 9 Maret 2020.

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi meminta untuk dikalkulasi kembali secara detail mengenai risiko pelemahan ekonomi global, termasuk akibat dari merebaknya Virus Korona yang terjadi di awal tahun 2020 dan kemungkinan dampak ekonomi lanjutan di tahun 2021.

”Kemudian, langkah-langkah mitigasi yang kita kerjakan tahun 2020 ini harus diperkuat lagi untuk tahun 2021,” kata Presiden Jokowi dalam pengantarnya.

Dikutip laman setkabgoid, Presiden berharap bahwa Rancangan Kebijakan Fiskal tahun 2021 yang disusun mampu memperkuat daya tahan ekonomi nasional, mengatasi berbagai risiko yang mungkin muncul, dan mampu melindungi ekonomi negara dari gejolak ekonomi global.

”Walaupun kita hadapi tekanan ekonomi global, tapi kita tetap harus optimis. Pertumbuhan ekonomi kita di tahun lalu 2019 tercatat 5,02%, pertumbuhan ini cukup baik di tengah ketidakpastian situasi global dan kemungkinan resesi yang sudah terjadi di beberapa negara,” kata Presiden.

Tags : Presiden Jokowi , Ekonomi Global , Ratas