Suzuki Resmi Perpanjang Kontrak Alex Rins Jelang MotoGP Prancis

| Jum'at, 18/05/2018 21:50 WIB
Suzuki Resmi Perpanjang Kontrak Alex Rins Jelang MotoGP Prancis Alex Rins (Suzuki). (Foto: otospiritcom)

JAKARTA, RADARBANGSA.COM - Jelang MotoGP Prancis yang digelar akhir pekan ini, Suzuki resmi perpanjang kontrak Pebalapnya sampai 2020 mendatang. Rins memang disebut-sebut akan dipertahankan pabrikan Jepang itu setelah mencetak podium pertamanya di MotoGP Argentina.

Pada musim balapan 2017 silam, Rins mampu dua kali finis lima besar di paruh musim kedua dengan finis di urutan kelima di Motegi, Jepang dan keempat di seri akhir Valencia. Pencapaian Rins di Valencia menyamai posisi terbaik Andrea Iannone, rekan setimnya yang lebih berpengalaman, di Aragon.

Selain itu, Suzuki juga beralasan mempertahankan Pebalap asal Spanyo itu karena Rins tampil menjanjikan di awal musim ini usai meraih posisi enam besar di tiga dari empat seri pertama, meskipun gagal finis di tiga balapan.

"Aku sangat gembira dengan perpanjangan kontrak ini," ucap Rins di Crash.

"Sekalipun ketika aku masih di Moto2, dan saat aku berencana naik ke MotoGP, selalu rencana Suzuki yang terlihat paling jelas dan paling menarik di mataku," tegasnya seperti dikutip detik.com, Jumat, 18 Mei 2018.

Rins mengungkapkan bahwa hasil yang dia peroleh di bebrapa seri balapan terakhir buah kesabaran tim dan selalu menjaga suasana di garasi yang lebih kondusif. "Kami mampu mengubah situasinya melalui kesabaran, kerja keras, dan konsisten sehingga pada akhirnya kami mendapatkan podium pertama denganku finis ketiga di Argentina. Tapi apapun hasilnya, bagus atau jelek, suasana di garasi selalu positif," ucapnya.

Kini, Rins akan mencoba membayar kepercayaan Suzuki dengan memberikan penampilan terbaiknya di Le Mans.

Tags : Alex Rins , Suzuki , MotoGP